Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Jambi » Buka POMDA 2025, Gubernur Al Haris: Potensi Atlit Jambi Luar Biasa

Buka POMDA 2025, Gubernur Al Haris: Potensi Atlit Jambi Luar Biasa

  • calendar_month 4 jam yang lalu

NEWS PUBLIK, Mendalo (Diskominfo Provinsi Jambi) – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H., membuka secara resmi Pekan Olahraga Mahasiswa Daerah (POMDA) Ke-19 Provinsi Jambi tahun 2025. Pembukaan ini ditandai dengan pemukulan gong sebagai tanda dibukanya acara secara resmi, bertempat di Balairung Universitas Jambi, Selasa (08/07/2025) pagi.

POMDA Ke-19 ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi Dr. H. Sudirman, SH, MH, Rektor Unja Prof. Dr. Helmi Ganta, Ketua KONI Jambi terpilih AKBP. M. Sanusi, Ketua BAPOMI Provinsi Jambi Prof. Dr. H. Fauzi Syam, unsur Forkopimda, jajaran pimpinan OPD Pemerintah Provinsi Jambi serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutan dan arahannya, Gubernur Al Haris mengungkapkan bahwa potensi atlit Provinsi Jambi sangat luar biasa.

“Potensi atlit kita ini luar biasa, beberapa cabang olahraga di Pusat Pelatihan Nasional (Pelatnas) banyak diisi oleh atlit kita,” ungkapnya.

Gubernur Jambi dua periode ini menuturkan, Pemerintah Provinsi Jambi sangat mensupport pengembangan olahraga di Provinsi Jambi.

“Sebagai upaya meningkatkan prestasi dan memacu semangat atlit, untuk POMNAS akan kita bantu senilai 100 Juta, sebelumnya kita menggelontorkan bonus bagi atlit berprestasi di PON Aceh-Sumut berjumlah 16 Miliar, ini semua kita lakukan demi meningkatkan prestasi Jambi di kancah Nasional,” tuturnya.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Al Haris juga menyampaikan, kedepannya, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi akan terus bersinergi dengan KONI maupun Perguruan Tinggi dalam memberikan ruang bagi mahasiswa dalam mengembangkan prestasi dibidang olahraga.

“Melalui POMDA ini kita berharap lahir cikal bakal atlit muda Provinsi Jambi kedepannya, dan harapannya semoga kita mendapatkan atlit terbaik untuk mewakili Jambi di Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) 2025 nantinya,” pungkasnya.

Sementara itu, Rektor Unja Prof. Helmi Ganta dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan dukungan penuh dari Pemerintah Provinsi Jambi.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Pemprov Jambi khususnya Bapak Gubernur Al Haris, saya berharap melalui POMDA ini kita bisa saling menyatukan visi misi dalam membesarkan Perguruan Tinggi di Provinsi Jambi, karena perlu sinergi yang kuat dalam membangun kemajuan sebuah olahraga di suatu daerah,” ucap Rektor Unja.

Sebelumnya, Ketua Pelaksana POMDA Provinsi Jambi 2025, Prof. Dr. Ilham mengatakan, POMDA ini akan berlangsung selama 4 hari kedepan dimulai tanggal 8-11 Juli 2025.

“POMDA tahun 2025 ini diikuti oleh 23 Perguruan Tinggi se-Provinsi Jambi dan 13 cabang olahraga, kita ingin siapa yang nantinya menjadi juara memiliki kesiapan dalam mewakili Provinsi Jambi di ajang POMNAS,” katanya. (Dandy/Foto: Erict/Video: Mat Gazali)

  • Penulis: REDAKSI NEWS PUBLIK

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadiri ICI 2025, Gubernur Al Haris Harap Adanya Pemerataan Pembangunan Infrastruktur

    Hadiri ICI 2025, Gubernur Al Haris Harap Adanya Pemerataan Pembangunan Infrastruktur

    • calendar_month Rab, 11 Jun 2025
    • 0Komentar

    NEWS PUBLIK, Jakarta (Diskominfo Provinsi Jambi) – Gubernur Jambi, Al Haris turut hadir dalam ajang International Conference on Infrastructure (ICI) 2025 yang diselenggarakan di Jakarta International Convention Center (JICC) pada 11–12 Juni 2025. Acara ini menjadi wadah penting bagi para pemangku kepentingan dari sektor pemerintah maupun swasta untuk membahas berbagai isu strategis seputar pembangunan infrastruktur […]

  • Kadis Kominfo Ariansyah dan Kadishub John Eka Powa Terima Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya XXX Tahun dari Presiden RI

    Kadis Kominfo Ariansyah dan Kadishub John Eka Powa Terima Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya XXX Tahun dari Presiden RI

    • calendar_month Jum, 29 Nov 2024
    • 0Komentar

    NEWS PUBLIK, JAMBI (Diskominfo Provinsi Jambi) – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Provinsi Jambi, Ariansyah, dan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jambi, John Eka Powa, menerima penghargaan prestisius berupa Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya XXX Tahun. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka selama tiga […]

  • Gubernur Al Haris: Pemprov dan Pemkab Bersinergi Benahi Sistem Pertanian Agar Hasil Meningkat

    Gubernur Al Haris: Pemprov dan Pemkab Bersinergi Benahi Sistem Pertanian Agar Hasil Meningkat

    • calendar_month Sel, 6 Mei 2025
    • 0Komentar

    NEWS PUBLIK, Desa Pungut Ilir (Diskominfo Provinsi Jambi) – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos. MH mengemukakan, Pemerintah Provinsi Jambi bersama seluruh jajaran dan pemerintah kabupaten/kota bersinergi membenahi sistem pertanian agar para petani bisa menghasilkan produksi panen meningkat, sebagaimana program prioritas nasional yang tertuang dalam Asta Cita Presiden. Hal tersebut dikemukakan Gubernur saat melakukan […]

  • Gubernur Al Haris Serahkan Piala dan Bonus Kejuaraan Mini Soccer Gubernur Cup 2025 

    Gubernur Al Haris Serahkan Piala dan Bonus Kejuaraan Mini Soccer Gubernur Cup 2025 

    • calendar_month Jum, 24 Jan 2025
    • 0Komentar

    Jambi (Diskominfo Provinsi Jambi) – Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, MH menyerahhkan piala dan bonus kepada pemenang turnamen Mini Soccer Gubernur Cup 2025. Turnamen Mini Soccer ini diikuti tim dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Instansi Vertikal Provinsi Jambi. Penutupan turnamen Mini Soccer Gubernur Cup 2025 dalam rangka Peringatan HUT Ke-68 Provinsi Jambi […]

  • Audiensi Lembaga Analisis HAM Indonesia ke Dinas Perhubungan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

    Audiensi Lembaga Analisis HAM Indonesia ke Dinas Perhubungan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

    • calendar_month Rab, 23 Okt 2024
    • 0Komentar

    NP Babel – Di Ruang Pertemuan Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), berlangsung audiensi antara Lembaga Analisis Hak Asasi Manusia (HAM) Bangka Belitung dan Dishub Babel pada Senin, 30 September 2024. Hadir dalam acara tersebut Sekretaris Dinas Yusron, Kepala Bidang Angkutan Pelayaran Nadirsyah, Kepala Bidang Pelabuhan Masagus Imro, para kepala seksi, dan staf […]

  • Jaga Kampung Bareng Polisi, Pos Kamling Jadi Garda Terdepan Keamanan

    Jaga Kampung Bareng Polisi, Pos Kamling Jadi Garda Terdepan Keamanan

    • calendar_month Rab, 14 Mei 2025
    • 0Komentar

    Merangin – Jambi Polres Merangin melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) membuat inovasi baru di masyarakat dengan melakukan giat sambang malam ke masyarakat pada hari Rabu sekira pukul 22.00 wib s/d selesai di RT.14 RW.05 Desa Sungai Ulak Kec.Nalo tantan serta memberikan sarana kontak. Kegiatan bertajuk “Jaga Kampung Bareng Polisi” ini difokuskan pada pembinaan dan penguatan […]

expand_less